Cara Mengetahui Apakah Website Anda di-Banned Google Adsense
Setelah beberapa saat tidak update tentang tutorial blog, kali ini saya memberikan sedikit tips untuk membantu anda mengetahui apakah website Anda di-banned Google Adsense. Sebetulnya adalah terinspirasi dari beberapa bacaan blog teman. Cara ini mungkin sudah umum bagi anda para webmaster yang sudah lama berkecimpung dalam dunia blogging. Nah, namun jika anda belum mengetahuinya maka ini kesempatan baik untuk saya dan anda untuk berbagi melalui karya ini. Google Adsense, sebagai penyedia layanan pengiklanan online, menjadi salah satu yang terbaik, terpercaya, dan teraman di dunia internet saat ini. Layanan pengiklanan online milik Google ini sangat membantu pemilik produk dan publisher dalam bekerjasama meraup keuntungan untuk pihak masing-masing. Bagi anda yang pernah menggunakan Google Adsense namun kemudian terkena banned karena alasan-alasan tertentu memang cukup merugikan, apalagi jika Anda bergantung pada Google Adsense untuk mendapatkan keuntungan materi dari website yang A